Kamis, 24 Maret 2011

FDS






PENGUMUMAN PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU
PROGRAM “FULL DAY SCHOOL” (FDS)
MTs NEGERI KEBUMEN 1
TAHUN PELAJARAN 2011/2012

A.    PENDAHULUAN
Pintar saja tidak cukup. Banyak anak dengan prestasi membanggakan, tetapi kepribadian dan perbuatan mereka jauh dari norma sosial dan agama. Tawuran, pencurian, mabuk-mabukan, bahkan durhaka kepada orang tua menjadi problem utama kenakalan pelajar saat ini. Semua itu terjadi karena lembaga pendidikan belum mampu mengoptimalkan dalam mengembangkan akal ( al-aql ) dan hati (al-qalb) peserta didik.
Pentingnya keseimbangan antara akal dan hati tercermin dalam ungkapan “Science without religion is blind, religion without science is lame.” Ilmu pengetahuan tanpa agama menimbulkan berbagai dampak negative dalam kehidupan manusia. Sebaliknya, agama tanpa didukung ilmu pengetahuan akan ketinggalan zaman, sehingga tidak mampu mengatasi problem-problem kemanusiaan.
Karena itulah “Full Day School” (FDS) MTs Negeri Kebumen 1 lahir. FDS merupakan program pembelajaran yang bertujuan untuk mencerdaskan akal (Intellectual Quotient/IQ) dan membersihkan hati sebagai pusat kecerdasan emosi dan spiritual (Emotional Spiritual Quotient/ESQ). Pencerdasan akal dilakukan dengan memberikan ilmu pengetahuan yang sesuai dengan perkembangan peradaban. Sedangkan pembersihan hati dibina melalui pemahaman dan pengamalan ajaran agama yang baik dan benar. Kedua pendekatan tersebut menjadikan FDS bukan hanya mencerdaskan otak, tetapi membersihkan hati peserta didik.

B.     DAYA TAMPUNG
Pada tahun pelajaran 2011/2012 MTsN Kebumen 1 membuka pendaftaran  bagi calon Peserta Didik Baru Full Day School (FDS) kelas VII (tujuh) sejumlah 2 kelas x 32 peserta didik = 64 peserta didik.

C.    WAKTU DAN TEMPAT
Pendaftaran dilaksanakan pada hari Senin, 28 Maret 2011 s.d. Jum’at, 8 April 2011 di MTs Negeri Kebumen 1 mulai pukul 08.00 – 16.00 WIB.

D.    SYARAT DAN CARA PENDAFTARAN 
1.Beragama Islam
2.Berusia maksimal 15 tahun pada 1 Juli 2011
3.Peserta didik kelas VI SD/MI pada tahun pelajaran 2010/2011
4.Nilai total rata – rata raport SD/MI dari kelas IV sampai kelas VI semester gasal untuk masing-masing mata pelajaran Bahasa Indonesia, Matematika, dan IPA minimal 70 
5.Memperoleh nilai UN SD/MI dengan nilai rata-rata minimal 7,0 (SKHUN asli diserahkan paling lambat 2 hari setelah pengumuman kelulusan SD/MI).
6.Menyerahkan formulir pendaftaran yang sudah diisi dengan melampirkan:
a.       Foto copy akte kelahiran 1 lembar.
b.      Surat Keterangan sebagai peserta didik kelas VI pada Tahun Pelajaran 2010/2011 dari Kepala SD/MI.
c.       Foto copy raport SD/MI kelas IV sampai dengan kelas VI semester gasal yang dilegalisir oleh Kepala SD/MI.
d.      Sertifikat/piagam prestasi akademik atau non akademik minimal Juara I tingkat kecamatan bagi yang memiliki (Asli).
e.       Pas foto hitam putih/berwarna ukuran 3 x 4 sebanyak 5 lembar
f.       Surat pernyataan bersedia mengikuti proses seleksi penerimaan peserta didik baru dan bersedia mengikuti program kelas Full Day School Tahun Pelajaran 2011/2012.
7.Semua berkas pendaftaran dimasukkan ke dalam stofmap berwarna hijau (putra) dan merah (putri). 
8.Pendaftaran dapat dilakukan secara kolektif atau datang ke MTsN Kebumen 1.


baca selanjutnya
E.     BIAYA
Biaya hanya diberlakukan bagi pendaftar yang lolos seleksi administratif dengan membayar biaya seleksi sebesar Rp. 50.000,- (lima puluh ribu rupiah) pada saat pengambilan nomor tes.

F.     SELEKSI
           1. Seleksi Administratif
a.       Seleksi berdasarkan kelengkapan/pemenuhan syarat pendaftaran atau berkas administratif.
b.      Peserta yang lolos seleksi administratif berhak mengikuti seleksi tahap berikutnya, yaitu Tes Tertulis Mata pelajaran, Wawancara, Psikotest.
c.       Pengumuman hasil seleksi administratif hari Sabtu, 16 April 2011 dapat dilihat di MTsN Kebumen 1 pukul 09.00 WIB. 
2. Seleksi Tertulis Mata Pelajaran
a.       Seleksi tertulis mata pelajaran meliputi mata pelajaran Matematika, IPA, Bahasa Indonesia dengan materi kelas V dan VI SD/MI.
b.      Bentuk soal pilihan ganda.
c.       Pelaksanaan tes tertulis mata pelajaran pada hari Ahad, 15 Mei 2011.
d.      Jadwal pelaksanaan tes :
a.       Pk. 08.00 – 09.30 : Matematika (40 soal)
b.      Pk. 09.45 – 11.15 : IPA (40 soal)
c.       Pk. 11.30 – 13.00 : Bahasa Indonesia (50 soal)
e.       Tempat tes di MTsN Kebumen 1. 
3. Wawancara
a.       Wawancara dilakukan untuk memperoleh gambaran tentang kesiapan peserta didik dan orang tua/wali mengikuti program FDS.
b.      Sebagai bahan pertimbangan untuk penetapan diterima atau tidaknya calon peserta didik.
c.       Pelaksanaan wawancara pada hari Sabtu, 21 Mei 2011, mulai pukul 08.00 sd selesai.
d.      Tempat wawancara di ruang FDS dan aula PSBB MTsN Kebumen 1. 
4. Tes Psikologi (Psikotes)
a.       Tes mengungkap kemampuan dasar / berbagai aspek kecerdasan peserta didik.
b.      Hasil tes psikologi menjadi pertimbangan dalam penerimaan peserta didik baru.
c.       Pelaksanaan tes psikologi bekerja sama dengan ahli psikologi / lembaga psikotes.
d.      Pelaksanaan tes psikologi pada hari Ahad, 22 Mei 2011, mulai pukul 09.00 – 11.00.
e.       Tempat tes psikologi di MTsN Kebumen 1.

G.    KETENTUAN PENERIMAAN  
      1. Penentuan peringkat dilakukan dengan rumus:

          NA  =NTM+Piagam Penghargaan

          Keterangan
          NA   = Nilai Akhir
          NTM= Nilai Tes Tertulis Mata Pelajaran

      2.Peserta dinyatakan diterima apabila:

a. masuk dalam peringkat 1 – 64 berdasarkan hasil tes tertulis mata pelajaran dan skor piagam/sertifikat penghargaan.
b.     Apabila peringkat terakhir ada nilai yang sama, maka yang dijadikan pertimbangan adalah :
          1). Nilai tes tertulis mata pelajaran Matematika, IPA dan Bahasa Indonesia.
          2). Hasil tes psikologi
          3). Hasil wawancara
4). Usia yang lebih tua
c.          Memiliki piagam/sertifikat prestasi Juara I tingkat kabupaten dalam bidang lomba mata pelajaran Matematika, IPA, OSN, siswa berprestasi/teladan, PAI, MTQ.
d.         Memiliki piagam/sertifikat prestasi minimal tingkat provinsi dibidang akademik/non akademik sesuai ketentuan panitia.
H.    LAIN-LAIN
1.     Penilaian Piagam Kejuaraan
a.      Nilai Piagam
No
Tingkat Kejuaraan
Juara
I
II
III
1.
Internasional/Regional
Langsung diterima
Langsung diterima
Langsung diterima
2.
Nasional
Langsung diterima
Langsung diterima
Langsung diterima
3.
Provinsi
Langsung diterima
Langsung diterima
Langsung diterima
4.
Kabupaten/Kota
1,50/*)
1,25
1,00
5.
Kecamatan
0,75
-
-
b.     Ketentuan Penilaian Piagam
1). Penyelenggara kejuaraan adalah instansi atau organisasi yang kompeten dan sesuai ketentuan panitia.
2). Piagam penghargaan yang dinilai hanya satu kejuaraan yang paling tinggi.
3). Kejuaraan diperoleh pada periode April 2009 – April 2011.
4). Apabila kejuaraan beregu, maka jumlah anggota maksimal 3 peserta.
5). *)Piagam / sertifikat prestasi Juara I tingkat kabupaten dalam bidang lomba mata pelajaran Matematika, IPA, OSN, PAI, MTQ, dan siswa berprestasi/teladan dinyatakan langsung diterima.
2.     Pengumuman penerimaan calon peserta didik baru Program FDS pada hari Sabtu, 28 Mei 2011 pukul 09.00 di MTsN Kebumen 1.
3.     Pendaftaran ulang calon peserta didik baru FDS tanggal 30 Mei sd. 1 Juni 2011 pukul 08.00 – 14.00 WIB. di ruang FDS MTsN Kebumen 1.
4.     Bridging Course diperkirakan tanggal 6 – 30 Juni 2011, yaitu pengenalan program FDS, matrikulasi pembelajaran bilingual dan komputer.
5.     Masa orientasi Peserta Didik baru (MOPDB) tahun pelajaran 2011/2012 diperkirakan tanggal 11 – 13 Juli 2011.
6.     Peserta didik yang dinyatakan diterima, apabila tidak mendaftar ulang pada waktu yang telah ditentukan maka dinyatakan mengundurkan diri.
7.     Calon peserta didik yang diterima dan telah melakukan daftar ulang dinyatakan gugur, apabila:
a.       Tidak bisa menunjukkan bukti lulus UN SD/MI Tahun Pelajaran 2010/2011.
b.      Memperoleh rata-rata nilai UN untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia, Matematika, dan IPA kurang dari 7,0 (tujuh, nol)
8.     Peserta yang diterima dan telah melakukan daftar ulang tetapi dinyatakan gugur, semua biaya daftar ulang (selain biaya Bridging Course) yang telah dibayarkan dikembalikan kepada yang bersangkutan.
9.     Apabila ada pendaftar yang dinyatakan mengundurkan diri/gugur, maka dilakukan pemanggilan peserta yang dinyatakan sebagai cadangan.
10. Pemanggilan cadangan dilakukan berdasarkan peringkat tertinggi sesuai dengan jumlah yang dibutuhkan
11. Pendaftar yang tidak diterima pada Program Full Day School masih memiliki kesempatan untuk mendaftar pada program reguler MTs Negeri Kebumen 1 Tahun Pelajaran 2011/2012.
12. Semua berkas pendaftaran yang telah diserahkan kepada panitia tidak bisa diminta kembali, kecuali dokumen asli.

I.       JADWAL KEGIATAN
No
Jenis Kegiatan
Hari/Tanggal
Waktu
1.
Pendaftaran
Senin, 28 Maret – Jum’at, 8 April 2011
08.00 – 16.00
2.
Pengumuman hasil seleksi administratif dan pengambilan kartu tes seleksi
Sabtu, 16 April 2011
  09.00 – 14.00
3.
Tes Tertulis Mata Pelajaran
Minggu, 15 Mei  2011


a. Matematika

08.00 – 09.30

b. IPA

09.45 – 11.15

c. Bahasa Indonesia

11.30 – 13.00
4.
Wawancara
Sabtu, 21 Mei 2011
08.00 – selesai
5.
Tes Psikologi (Psikotes)
Minggu, 22 Mei 2011
 09.00 – 11.00
6.
Pengumuman hasil tes seleksi
Sabtu, 28 Mei 2011
 09.00
7.
Daftar Ulang
30 Mei sd. 1 Juni 2011
 08.00 – 14.00
8.
Bridging Course
6 – 30 Juni 2011
 14.00 – 16.00
9.
Penyerahan Surat Keteranga Hasil Ujian Nasional (SKHUN) yang ASLI
Hari pertama atau kedua setelah penerimaan SKHUN SD/MI
 08.00 – 14.00

J.      PENUTUP
Demikianlah Pengumuman Penerimaan Peserta Didik Baru Program “Full Day School” Tahun Pelajaran 2011/2012 kami sampaikan. Apabila ada perubahan ketentuan atau kekeliruan di dalam pengumuman ini, akan kami betulkan sebagaimana mestinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

latihan soal PKn

Tips Blogger

1.Membuat background postingan dengan warna - New !!

  • 2.Text Area - New !!
  • 3.CARA UPLOAD FILE KE YOUTUBE
  • 4.cara membuat blog
  • 5.BUAT FACEBOOK
  • 6.CARA MEMBUAT LABEL
  • 7.Membuat Tex area
  • 8.Mengganti Template
  • 9.Belajar Posting
  • 10.SETING TEMPLATE
  • 11.FOTO ANIMASI SLIDE.COM
  • 12.FlashVortex (animasi)
  • 13.memasang jam pada blog
  • 14.Membuat Tulisan Berjalan
  • 15.Daftar isi per label dengan scroll box - New !
  • 16.Widget Random Posts - New !!

    17.sms gratis

    18.Cara buat twitter 19.CODE WARNA